EKSTRAKURIKULER

Setiap siswi SMA PU Al-Bayan harus mengikuti satu ekstrakurikuler wajib dan boleh ditambah dengan maksimal tiga ekstrakurikuler pilihan. Hingga saat ini terdapat 35 ekstrakurikuler yang mewakili beberapa kategori:

Bahasa

  1. English Club

Bahasa Inggris merupakan bahasa yang paling banyak digunakan dalam pergaulan internasional, sehingga siswi di English Club dibiasakan mendapat lingkungan berbahasa Inggris. Selain itu, di English Club juga diajarkan berbagai games untuk meningkatkan kosa kata bahasa Inggris.

Pembina/Pelatih: Siti Nuraliyah, S.Pd.

  1. Arabic Club

Arabic Club merupakan suatu kegiatan tambahan dalam pengembangan bahasa Arab siswi SMA PU Al Bayan yang diaplikasikan melalui kegiatan-kegiatan pengembangan bahasa.

Pembina/Pelatih: Siti Mulyani, S.Hum

  1. Bahasa Jepang

Bahasa Jepang merupakan bahasa yang banyak dinikmati dewasa ini karena uniknya bahasa tersebut dan kemajuan teknologi Jepang yang mendunia.

Pembina/Pelatih: Nuning Hadiyati, A.Md.

  1. Bahasa Jerman

Bahasa Jerman merupakan salah satu bahasa yang pembelajarannya dijadikan pilihan untuk siswi SMA Al Bayan Putri di luar jam KBM. Bahasa ini dipelajari karena negara dengan pengguna bahasa Jerman cukup banyak diminati.

Pembina/Pelatih: Anggya Rahayu, S.Pd.

  1. Debat Bahasa Indonesia

Debat merupakan aktivitas akademik dimana dua tim saling beradu argumen ilmiah. Dalam hal ini, siswi dituntut untuk memiliki kemampuan nalar yang baik, sehingga mampu bersikap kritis namun tetap santun.

Pembina/Pelatih: Panduan Pridayyanto, S.Pd.

Bela Diri

  1. Pencak Silat

Pencak silat atau silat adalah suatu seni bela diri tradisional yang berasal dari Kepulauan Nusantara (Indonesia). Seni bela diri ini secara luas dikenal di Indonesia, Malaysia, Brunei, dan Singapura, Filipina selatan, dan Thailand selatan sesuai dengan penyebaran berbagai suku bangsa Nusantara (Indonesia).

Di Al Bayan, siswa ditempa dan dilatih untuk bisa menguasai ilmu dan seni bela diri pencak silat, tujuan utamanya untuk menjaga kebugaran tubuh dan bisa menjadi bagian dari bekal dalam menapaki kehidupan di masa yang akan datang. Kegiatan ini dilakukan di luar jam KBM sebagai ekskul pilihan bagi siswi Al Bayan.

Pembina: Siti Mulyani, S.Hum

Pelatih: Khalida

  1. Karate

Karate adalah seni bela diri yang berasal dari Jepang. Seni bela diri ini sedikit dipengaruhi oleh Seni bela diri Cinakenpō. Karate dibawa masuk ke Jepang lewat Okinawa dan mulai berkembang di Ryukyu Islands. Seni bela diri ini pertama kali disebut “Tote” yang berarti seperti “Tinju China”. Ketika karate masuk ke Jepang, nasionalisme Jepang pada saat itu sedang tinggi-tingginya, sehingga Sensei Gichin Funakoshi mengubah kanji Okinawa (Tote: Tinju China) dalam kanji Jepang menjadi ‘karate’ (Tangan Kosong) agar lebih mudah diterima oleh masyarakat Jepang. Kegiatan ini dilakukan di luar jam KBM sebagai ekskul pilihan bagi siswi Al Bayan.

Pembina: Jilsy Dzikrina Zulvi, S.Psi.

Pelatih: Annisa

  1. Taekwondo

Taekwondo adalah olahraga bela diri yang mengutamakan teknik kaki untuk menaklukkan lawannya. Cara mengucapkan salam dalam taekwondo adalah “Anyeong Hasimnika“. Teknik-teknik dasar yang digunakan dalam taekwondo sangat beranekaragam seperti teknik kuda-kuda, tendangan, pukulan, tangkisan, sabetan dan tusukan. Kegiatan ini dilakukan di luar jam KBM sebagai ekskul pilihan bagi siswi Al Bayan.

Pembina: Sita Nurhalimah, S.Pd.

Pelatih: Fany Fuji Indriaty

 

Olahraga

  1. Badminton

Ekskul ini menjadi ekskul yang diminati oleh siswi-siswi yang memiliki hobi yang sama. Kegiatan ini dilaksanakan di jam KBM dan menjadi ekskul wajib sejak usia Albatri memasuki tahun ketiga.

Pembina: Dita Alawiyah M., S.Pd.

Pelatih: Rista

  1. Panahan

Ekskul ini dilaksanakan di luar jam KBM, cukup aktif dalam mengikuti perlombaan dalam berbagai tingkatan.

Pembina: Rahmi Elzulfiah, S.Pd.

Pelatih: Jaya Susandi

  1. Basket

Ekskul ini menjadi pilihan dan di laksanakan di luar jam KBM. Anak-anak meskipun semuanya perempuan, semangat berlatih dalam main basket dengan pelatih yang disipakan oleh sekolah.

Pembina: Ida Nur Fatimah, S.Si

Pelatih: Coach Indah

  1. Handball

Handball menjadi salah satu ekskul pilihan di bidang olahraga dan di laksanakan di luar jam KBM.

Pembina: Rahmi Elzulfiah, S.Pd.

Pelatih: Bu Putri

  1. Renang

Ekskul renang menjadi ajang bagi siswi untuk merefleksi tubuhnya dari aktifitas sehari-harinya.

Pembina: Siti Nuraliyah, S.Pd.

Pelatih: Bu Amalia

  1. Tenis Meja

Ekskul ini baru dibuka di tahun ke-empat Al Bayan Putri, menjadi ekskul pilihan sehingga dilaksanakan di luar jam KBM.

Pembina/Pelatih: Asep Saepul Ulum, S.Pd., M.Pd.

Minat dan Bakat

  1. Palang Merah Remaja

Kegiatan dalam ekskul Palang Merah Remaja ini atau yang  biasa kita singkat dengan PMR meliputi latihan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K), membuat tandu darurat, seminar kesehatan remaja dan mempelajari tata cara tutor sebaya dengan topik kesehatan.

Pembina: Syifa Afifah Zahra, S.Pd.

Pelatih: Bu Mela & dr. Elis

  1. Albapala

Albapala merupakan akronim dari Al Bayan Pecinta Alam. Ekskul ini menjadi ekskul yang favorit di kalangan siswi Al Bayan putri karena mereka yang mencintai lingkungan bisa dengan lebih sering menjelajah alam Selabintana yang sejuk dan indah.

Pembina/Pelatih: Nila Muyasyaroh, S.Pd., Gr.

  1. Jurnalistik

Informasi yang cepat membutuhkan jurnalis yang sigap dan tanggap. Ekskul Jurnalistik Al Bayan berusaha menciptakan jurnalis-jurnalis muda yang mampu menyajikan berita dengan tanggap dan tepat.

Pembina/Pelatih: H. Winarno, S.T., M.M.

  1. Qiro’ah

Siswa berlatih membaca Al Quran dengan suara yang indah dengan tetap menjaga hukum tajwidnya.

Pembina/Pelatih: Mukhlis Mudhohiroh, S.Pd.

  1. Memasak

Memasak merupakan life skill yang harus dikuasai untuk membangun kemandirian seseorang, hal ini senada dengan jargon Al Bayan yaitu mencetak generasi mandiri. Dalam kelas memasak ini, peserta akan dilatih memasak dengan harapan bisa dipraktikkan di kehidupan sehari-hari. Terlebih bagi seorang siswi, skill ini harus dimiliki untuk menjadi bekal di masa dewasanya kelak. 

Pembina/Pelatih: Yuli Astuti, S.Pd.

  1. Fotografi dan Sinematografi

Dalam ekskul ini anak dilatih untuk mengambil objek foto ataupun video dengan lebih baik sehingga hasilnya bisa dinikmati oleh yang melihatnya.

Pembina: Pujaria Farida, S.S.

Pelatih: Iman Firmansyah

  1. Tahfidz

Ekskul tahfiz melatih siswa untuk memperdalam dan memperbanyak hafalan Al Quran. Biasanya ekskul ini diminati oleh siswi yang ingin menjaga hafalan yang sudah dimilikinya serta ingin menambah jumlah hafalannya, dilaksanakan di luar jam yang diwajibkan (ba’da magrib dan ba’da subuh).

Pembina: Ririn Zakia, S.Ag.

Pelatih: Afrida Prihanita

  1. Karya Ilmiah Remaja

Karya Ilmiah Remaja merupakan salah satu ekskul wajib yang dilaksanakan di jam KBM berbarengan dengan ekskul wajib lainnya.

Pembina/Pelatih: Winni Siti Alawiyah, S.Pd.

  1. Menulis Fiksi

Selain jurnalistik yang mengasah kemampuan menulis siswi dalam rubrik berita, Al Bayan Putri juga menyediakan ekskul menulis fiksi di jam ekskul wajib guna mewadahi siswi yang hobi menulis cerpen, novelet, novel, dan sejenisnya.

Pembina/Pelatih: Pujaria Farida, S.S.

Sains dan Teknologi

  1. Physics Club

Physics Club merupakan ekskul yang melatih siswa berfikir fisis, analitis dan praktis. Ekskul ini mempelajari Fisika lebih dari materi yang diajarkan di kelas. Baik lebih lias maupun lebih dalam. Dengan mengikuti ekskul ini diharapkan siswa dapat mengikuti lomba-lomba Fisika berbagai event terutama olimpiade fisika nasional.

Pembina/Pelatih: Rahmi Elzulfiah, S.Pd.

  1. Math Club

Salah satu kegiatan ekstrakurikuler wajib yang diadakan sekolah untuk mewadahi siswa yang memiliki kemampuan dan menyenangi matematika adalah ekstrakurikuler matematika club. Begitu banyaknya siswa SMA Al Bayan yang menyenangi matematika, sekolah menyalurkan dan mengembangkan bakat siswa dalam bidang matematika. Matematika dibahas bukan hanya difokuskan pada pembahsan soal, namun diarahkan juga pada bagaimana matematika digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Pembina/Pelatih: Reza Nurfeisal Luthfi Sudarsono, S.Mat.

  1. Biology Club

Kegiatan ekskul Biology Club merupakan sarana yang mendukung siswa untuk bereksperimen, berkreatifitas, menambah pengetahuan, dan memiliki sikap ilmiah yang lebih. Selain itu juga, Biology Club merupakan wadah untuk menyalurkan ide, minat, dan bakat yang diharapkan dapat menunjang kegiatan belajar, terutama biologi.

Pembina/Pelatih: Nila Muyasyaroh, S.Pd., Gr.

  1. Chemistry Club

Kegiatan ekskul Chemistry Club merupakan sarana yang mendukung siswa untuk bereksperimen, berkreatifitas, menambah pengetahuan, dan memiliki sikap ilmiah yang lebih khususnya dalam bidang kimia.

Pembina/Pelatih: Mohamad Iqbal Ramadhan, S.Pd.

Seni dan Budaya

  1. Nasyid & Marawis

Ekskul yang mengekplor kemampuan syiar dalam bentuk lagu lagu islami. Dakwah lewat lagu ini selain mendidik siswa memiliki kepribadian akhlaq yang baik juga diajarkan teknik bernyanyi acapella dimana harmonisasi suara menjadi hal yang harus dikuasi untuk penampilannya.

Pembina: Mukhlis Mudhohiroh, S.Pd.

Pelatih: Rizki

  1. Desain Grafis

Desain Grafis merupakan wadah untuk siswa berkreasi dalam desain komunikasi visual secara digital, merancang desain berupa poster, komik, lukisan, reklame, dan pesan lain dalam bentuk gambar yg dibuat dengan beberapa aplikasi gambar dan editing foto di komputer.

Pembina/Pelatih: Panduan Pridayyanto, S.Pd.

  1. Kaligrafi

Allah itu indah dan mencintai keindahan. Kaligrafi merupakan seni menulis indah yang menuntut kesabaran dan ketelitian dalam pengerjaannya. Sangat banyak manfaat dari mempelajari kaligrafi diantaranya melatih kesabaran dan mengalirkan jiwa seni yang terpendam, juga sebagai bentuk ekspresi dan aktualisasi diri.

Pembina/Pelatih: M. Zainul Arifin, Lc.

  1. Musik & Vokal

Kegiatan ekskul ini dilaksanakan di luar jam KBM dan sebagian dari anggota ekskul mejadi beberapa anggota tim paduan suara dalam prosesi upacara rutin maupun tentatif.

Pembina/Pelatih: Laila Nurul Ulpah, S.Pd.

  1. Seni Rupa

Bidang seni lain yang disediakan oleh sekolah untuk siswi adalah seni rupa. Kegiatan ekskul ini dilaksanakan di luar jam KBM.

Pembina: Sita Nurhalimah, S.Pd.

Pelatih: Laila Nurul Ulpah, S.Pd.

  1. Teater

Ekspresi yang dimiliki oleh siswi, kami salurkan dalam sebuah ekstrakurikuler teater. Di sini, siswi bisa berekspresi sesuai dengan perannya masing-masing dalam sebuah penampilan yang disiapkan.

Pembina/Pelatih: Winni Siti Alawiyah, S.Pd.

  1. Puisi

Menulis dan membaca puisi menjadi ekskul pilihan yang dilaksanakan di luar jam KBM.

Pembina/Pelatih: Winni Siti Alawiyah, S.Pd.

  1. Kruisteek

Kegiatan ekskul ini berupa kerajinan tangan yang membentuk sebuah gambar, disusun dari bahan-bahan berupa benang dan sejenisnya, melatih siswi untuk lebih sabar dan telaten.

Pembina/Pelatih: Dita Alawiyah M., S.Pd.

 

  • Bagikan:

Galeri dan Dokumentasi